Laman

Friday 29 July 2011

Sains : Magnet Alam dan Magnet Buataan

Tema : Sains
Sub Tema : Magnet

Introduction
- Kemagnetan Bumi
           Bumi tempat kita berpijak ini dianggap memmpunyai sebuah magnet raksasa yang membentang dari kutub utara ke kutub selatan. Di kutub utara bumi terletak kutub selatan magnet bumi. Di kutub selatan bumi terletak kutub utara magnet bumi.



- Kegunaan Magnet
kegunaan magnet sangat banyak. Beberapa contoh penggunaan magnet dapat kita lihat dari gambar berikut:

kotak pensil, pengunci pada kotak pensil terbuat dari magnet dan lempeng logam. jika lempeng logam didekatkan ke magnet, kotak pensil akan terkunci.

gambar diambil dari: www.tradeage.com
mesin pengangkat besi. pada mesin pengangat besi terdapat magnet  yang besar sehingga mesin itu dapat menggangkat barang-barang berat.

dan masih banyak contoh lain dari kegunaan magnet.


Persiapan Percobaan, Alat dan Bahan:

pada kegiatan sains kali ini, kita akan mencoba bagaimana cara membuat magnet buatan?
ada tiga cara membuat magnet buatan, yaitu :

1. induksi (dibuat dengan cara mendekatkan sebatang magnet alam pada paku. jika serbuk besi didekatkan akan menempel pada paku)
- alat dan bahan: paku, magnet dan serbuk besi

2. gosokan (besi dapat dijadikan magnet dengan cara menggosok-gosokannya kepada magnet alam. Penggosokan ini dilakukan berulang-ulang dengan gosokan searah.
- alat dan bahan : magnet alam, paku.

3. Magnet dengan Aliran Listrik.
sepotong kawat tembaga dililitkan pada sebuah paku. sisakan sedikit kawat tembaga itu pada kedua ujung paku. kemudian hubungkan ujung kawat yang satu dengan kutub positit baterai dan ujung kawat yang satu dengan kutub negatif baterai.
- bahan dan alat: kawat tembaga, 2 baterai, paku dan serbuk besi.

Aktifitas selanjutnya : membuat ikan mainan pancing ikan.
di ujung pancing ikan dan di dalam mulut ikan terdapat magnet. jika ujung pancing itu didekatkan ke mulut ikan maka ikan akan terangkat.
- Alat dan bahan: 2 magnet kecil, tali, kayu dan karet.

- selesai -

untuk kegiatan belajar hari Rabu, tgl. 3 Agustus 2011, setiap siswa memilih salah satu dari 4 percobaan di atas dan membawa alat dan bahan pada hari rabunya.

selamat mencoba ...see you....SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH SAUM RAMADHAN..

No comments:

Post a Comment